
BRMP Jakarta: Dorong LTT, Kapusdatin Monitoring Sawah di Jakarta
Jakarta -- (19/4/2025), Dalam rangka percepatan Luas Tambah Tanam (LTT), Kepala Pusat Data dan Informasi Kementan beserta tim melakukan monitoring ke lokasi sawah di Jakarta Utara dan Jakarta Timur. Dalam arahannya, Kapusdatin menghimbau untuk segera melakukan pindah tanam, sehingga target LTT Jakarta dapat terealisasi. Hal ini diharapkan peran dari tim BRMP agar terus memantau lokasi tanam dan melakukan pelaporan tepat waktu serta memotivasi petani untuk segera pindah tanam.
Dilaporkan pula, kondisi saat ini, kelompok tani di Jakarta Utara telah melakukan pindah tanam secara serempak, meliputi Karang Tengah Jaya, Maju Bersama dan poktan Tani Maju yang dimulai dari tanggal 16 April 2025 dengan varietas beragam seperti Ciherang, Inpari 48, Inpari 49. Adapun di Jakarta Timur, poktan Tengah Kota yang bekerjasama dengan TNI AU Halim Perdana Kusuma pun telah menanam padi dengan varietas Mentari seluas 3 Ha, sedangkan di Jakarta Barat, pindah tanam sudah mulai dilaksanakan oleh poktan Jawa Indah seluas 4 Ha dan semakin bertambah setiap harinya.
Gerakan Percepatan Tanam dan Luas Tambah Tanam (LTT) menjadi salah satu strategi yang ditempuh untuk mewujudkan swasembada pangan. Meskipun Jakarta bukan menjadi sentra lumbung padi nasional, namun diharapkan tetap berkontribusi dalam mendukung terwujudnya ketahanan pangan.