BSIP Jakarta Diseminasikan Standar Anggur di DKP3 Kota Tangerang Selatan
Jakarta -- Salah satu komoditas yang sedang digemari penggiat tanaman beberapa tahun terakhir adalah anggur. Anggur pada saat ini merupakan tanaman yang ditanam di pekarangan untuk tujuan hobi. Sesuai dengan salah satu tugas fungsi BSIP Jakarta, Pelatihan Budi Daya Anggur yang diselenggarakan oleh Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Tangerang Selatan ini menjadi ajang yang sesuai untuk mendiseminasikan standar instrumen pertanian. BSIP Jakarta hadir sebagai narasumber dengan materi yang disampaikan bertajuk “Anggur di Perkotaan, Bertanam dalam Wadah, Mudah dan Indah”. Peserta pelatihan ini yaitu Kelompok Tani Anggur Cipayung (Ketancap). Kegiatan pelatihan dilaksanakan di Ruang Rapat Atas Kawasan Pertanian Terpadu (KPT), Jl. Tandon Ciater Kelurahan Buaran Kecamatan Serpong Kota Tangerang Selatan. Pada Selasa, 8 Oktober 2024.
Sesuai dengan SNI 8032:2014 tentang Anggur, buah anggur yang diproduksi harus aman untuk dikonsumsi baik dari cemaran biotik maupun abiotik, secara ukuran pun harus seragam. Untuk mencapai grade ini, maka diperlukan teknik budi daya yang baik dan juga aman.