Identifikasi Pemanfaatan Jerami Padi, BSIP Jakarta Kunjungi Kelompok Tani Jamur Merang
Subang -- (1/11/2024, Tim BSIP Jakarta melakukan kunjungan ke Kelompok Tani Jembar Jamur di Kecamatan Ciasem, Kabupaten Subang. Luasnya sawah di Kecamatan Ciasem, selain menghasilkan padi dalam jumlah besar, juga menyisakan limbah jerami yang melimpah. Limbah jerami yang tidak dimanfaatkan dengan baik akan berpotensi menimbulkan permasalahan bagi lingkungan, seperti pembakaran jerami yang dapat menyebabkan polusi udara. Salah satu cara warga di Kecamatan Ciasem untuk mengurangi pencemaran lingkungan adalah dengan memanfaatan limbah jerami sebagai media tanam jamur merang. Selain mengurangi pencemaran lingkungan, cara ini juga membuka peluang usaha baru.
Di Jakarta, petani masih jarang memanfaatan limbah jerami. Didorong hal tersebut, BSIP Jakarta melakukan identifikasi pemanfaatan jerami sebagai media tanam jamur merang di Kelompok Tani Jemar Jamur, mulai dari penyiapan pembangunan kumbung, penyiapan media tanam yang berasal dari jerami padi melalui fermentasi, penyediaan bibit, pengaturan suhu, pemanenan jamur, hingga pemasaran jamur merang. Diharapkan, keberhasilan pemanfaatan jerami sebagai media tanam jamur merang di Subang dapat menjadi inspirasi dan referensi bagi petani di Jakarta.